10 April 2009

Nyontreng bikin Nervous

Tanggal 9 April 2009 hari yang bersejarah bagi Ms.D. Untuk kali pertama Ia ikut menikmati pesta demokrasi dinegaranya tercinta. Bukan ini menjadi pemilu yang pertama diselenggarakan oleh Indonesia, tapi momen ini adalah untuk pertama kalinya Ia terdaftar menjadi Pemilih. Sebelumnya, umurnya belum cukup untuk mengijinkan Ia memilih.

Dengan semangat, Ia menjelaskan kepada mamanya penting memilih. Karena mamanya menunjukan indikasi untuk Golput. " Ayo lagh ma. Kali ini aja. Lima tahun sekali juga" Rayu Ms.D pada mamanya.
"akhh.. malas lah Ta, toh suara mama gag bakal ngaruh!"
"Nah, itu salah mama ! sekecil apapun suara kita, itu bakal menyumbang hal besar buat negara ! Ayo mama!" ajak Ms.D sambil bersiap-siap menuju Bandar Srimas tempat Ia dan mamanya terdaftar sebagai DPT.

"Ayo lah !" ajak mamanya. Akhirnya Mamanya menyerah dengan desakan Ms.D
"Yes !!" kata Ms.D. Senyum mengembang.

Sesampai di Bandar Srimas, Mereka berdua segera menuju TPS. Karena suasana TPS yang sepi, mungkin karena masih pagi. Ms.D dan mamanya segera menuju bilik suara.

"Inget Ma, contreng partai yang uda aku kasi tahu ke mama !" kata Ms.D mengingatkan.
"Iaa"
selang beberapa menit..

"Ya ampun Ta, gede banget kertas suaranya. Mama kok nervous ya mau pilih yang mana?"
"Haaa..?? gag usah dipikir mama, contreng aja Partai yang aku bilang ke mama"
"Ya..! kamu kesini lagh. Bantuin mama!"
" Loh, boleh ya mama?
"Boleh lagh ! kesini cepet"

dengan gesit Ms.D menuju bilik suara mamanya yang sedang bingung menentukan pilihan.
dan setelah beberapa saat mereke berdua keluar dari bilik suara dan memasukan kertas suara ke dalam box yang telah disiapkan.

"wah.. lega yah ma ! aku bakal jaga nih jari baik-baik. Klo bisa seminggu jangan sampai hilang nih tinta dari jari"
"Mama kok jadi ikut-ikutan seneng ya ?"

hahahahahah. terdengar gelak tawa emak-anak yang baru saja merayakan demokrasi. selanjutnya mereka foto-foto mengabadikan jari yang hitam legam akibat tinta.

Setelah itu, mereka segera pulang. Ada tugas berad yang menanti Ms.D. Menjadi pemantau pemilu dan Quick Count.

-sebuah catatan kegembiraan penyontrengan yang pertama kali-

Norak Ya??


No comments: